Wednesday, November 2, 2011

Seni grafis: cetak dalam,,

Seni grafis adalah karya seni rupa dua dimensi yang proses pembuatannya dengan teknik cetak. Hasil karyanya antara lain koran, majalah, stempel, sablon, dan barang-barang cetakan lainnya. Ada beberapa teknik dalam seni grafis, seperti cetak tinggi, cetak dalam, cetak datar, monoprint, dan cetak saring.
                  ________________________________________

Baik, itu adalah sepenggal materi seni grafis yang saya berikan pada siswa kelas IX. Untuk prakteknya, saya memberikan praktek sederhana pengaplikasian cetak dalam. Alat dan bahan yang digunakan juga sederhana dan mudah didapat, yaitu:
- kertas manila/linen/bufalo ukuran A4 [sebagai acuan]
- cutter/gunting
- kertas HVS ukuran A4
- pola/gambar yang akan dicetak
- pewarna makanan
- kuas
- tempat cat

Caranya: buat pola di kertas manila/linen/bufalo, polanya bentuk global saja, jadi tidak perlu mendetail. Trus lubangi pola menggunakan cutter/gunting. Acuan yang sudah jadi bentuknya seperti ini,,
Acuan yang lubang, membentuk gambar/pola secar global,,

Kemudian letakkan acuan di atas kertas HVS A4, olesi dengan pewarna menggunakan kuas, sehingga bagian yang berlubang akan meninggalkan cat/warna di kertas HVS, seperti ini,,
 pemandangan pedesaan,,
Saya juga membuat pola yang lain,,


bunga harum mewangi sepanjang hari hehe,,

Selain di kertas, saya juga mencetaknya di tembok hehehe,,,


Kelemahan dari pewarna makanan ini adalah baunya yang cenderung manis, jadi ketika kertas cetakan ini saya keringkan, tiba-tiba banyak semut yang datang [ingin 'menikmati' karya saya sepertinya] hahaha,,, Jadi kalian bisa menggantinya dengan cat poster atau pewarna lain asal tidak terlalu encer.

Mungkin bagi kita, kegiatan ini terlalu mudah, tapi untuk anak seusia sekolah tingkat pertama, semoga jadi pengalaman yang menarik,, nanti saya share hasil murid-murid saya,,

Jadi ... Selamat mencetak :)

8 comments:

  1. jadi ingat masa-masa sekolah. dulu paling tidak bisa pelajaran seni kayak gini. :)

    Salam,
    Kevin
    Blog : www.nostalgia-90an.com
    Nostalgia Segala Sesuatu pada Tahun 90an.

    ReplyDelete
  2. IDEGARINK: makasii,, hehe,, smangat kreatif ya,, :)

    Kevin: hahaha,, saya dulu juga perna dimarahi guru kesenian gara2 nggak bisa jahit,, hehe,, salam budaya!!!

    ReplyDelete
  3. bagus...untuk ide kreatifnya..saya tunggu ide2 yg lain....hehehe

    ReplyDelete

setelah baca, jangan lupa kritik dan saran ya,, senang membaca komentarmu :)