Monday, June 9, 2014

slipper, jenis sandal rajut yang baru dari asimetris

Slipper adalah jenis alas kaki yang biasa dikenakan di rumah/ di dalam ruangan. Desainnya mirip sepatu fantovel, namun biasanya tidak memiliki rangka dan bersol lunak. Menutup tumit dan hampir seluruh punggung kaki sehingga nyaman dan hangat saat digunakan.
Slipper bikinan asimetris ini diberi nama, Nari, yang dalam bahasa sansekerta berarti wanita. Terbuat dari benang katun gradasi, bersol spon tipis.
Untuk keterangan lebih lanjut, silakan berkunjung ke blog resmi asimetris

happy slipper :)


Friday, May 16, 2014

Sookraft edisi 'Liburan' tersedia di Koloni108

halo,,
setelah kemarin mini doll,
sekarang 'teman-teman liburan' dari Sookraft 
bisa kalian dapatkan di Toko Ini Itu, Koloni 108 di Bandung,,

ini adalah mini plushie [bisa untuk gantungan tas juga] 
yang gambar-gambarnya bertema liburan
jangan sampai terlewatkan ya,,

di sana juga banyak produk-produk handmade dari crafter lain yang dijamin keren dan tiada duanya
oya, kalo pengen tau lebih lanjut tentang Koloni108 Eatery and Art-venture, tempat yang super keren,
bisa liat di fanspage mereka di sini
ditunggu kedatangannya :)

Wednesday, May 14, 2014

Belajar bikin sarung bantal

halo,,
kali ini ceritanya masih tentang belajar,,
jadi saya pengen banget bisa bikin bantal dan sarungnya,
berhubung sekarang sudah punya mesin jahit,
menjahit sebesar dan sepanjang apapun akan terasa mudah ehehehe,,
yang pertama bantal untuk saya sendiri,
depan belakang pake kain katun
beda motif sih, karna masih belajar, jadi memanfaatkan kain yang ada hehe,,
nyoba pertama langsung berhasil hohoho,,

kedua, buat masbit,,
karna sudah janji membuatkan bantal untuk dia pakai di kantor :p
kali ini bagian depannya dilukis,,
fyi aja, itu gambarnya masbit banget hahaha,,
bagian belakang tetep pake kain katun

alhamdulillah setelah diposting di instagram,
ada yang pesen bantal sejenis itu hihihi,,,

Kalau ada yang minat dibikin bantal lukis, bisa wa ke 085880426862 atau email ratihpadmasari@gmail.com atau komen di postingan ini ya. 
masih pengen bikin bantal beberapa lagi,
untuk di rumah sendiri sih,

selamat belajar ;)


recycle: Tutup Galon

Nah, kalo 2 produk ini terbuat dari tutup galon,,
alasannya masih sama, karna numpuknya tutup galon di rumah,,

untuk yang pertama, saya buat macarons purse,,
bisa juga jadi gantungan kunci,,
awalnya saya penasaran cara bikin macarons dari tutup galon,
setelah berhasil membuat satu dan puas dengan hasilnya,
akhirnya buat lagi hingga ada 5 seri ini ;)

kedua, saya bikin magnet kulkas,,
seperti yang dilihat gambar karakternya saya lukis sendiri,,

jika berminat, langsung aja ke fanspage fb Sookraft ya :)
happy recycling :)

recycle: pin cushion dari gelas plastik

halo,, halo,,
sudah 3 bulan nggak posting,
padahal banyak yg dilakukan dalam 3 bulan itu
hari ini langsung maraton posting deh ehehehe,,

pertama tentang kegiatan recycle saya,
setelah lebaran, di rumah numpuk gelas plastik bekas kemasan minuman sari apel
ukurannya kecil dan pendek,
akhirnya jiwa recycle mengantarkan saya untuk memanfaatkan gelas-gelas itu jadi pin cushion bentuk bunga dan cupcake seperti ini,,

masih 3 seri sih masing-masing,
tapi akan segera berlanjut setelah waktunya ada hehehe,,

untuk yang mau pin cushionnya langsung ke fanspage fb Sookraft aja,,
happy recycling :)

Thursday, February 20, 2014

tutorial: pouch sederhana

Kali ini saya mau posting tutorial membuat pouch yang sederhana, bikinnya pun dijahit tangan dan selesai sehari saja [durasi tepatnya lupa ngitung ehehehe]
Ceritanya, ada seorang teman yang minta dibikinin pouch utk tempat kebutuhan-bulanan-wanita,, karena saya baru bisa jahit tangan, dan belum bisa menjahit resleting, maka carilah saya tutorial pouch yang sederhana,, dan ini tutorial versi saya,,
alat dan bahan:
1. kain katun dan viselin [utk saya 25 x 10cm]
2. benang jahit dan jarum
3. kancing bungkus
4. tali kur
5. gunting

langkah:
1. setrika dulu viselin pada salah satu lembar kain
2. tumpuk kedua kain secara terbalik, sehingga bagian yang bagus berada di dalam
3. jahit kain berkeliling, beri jarak sekitar 0,5cm. Pada langkah ini pula jait tali kur di bagian atas.
4. sisakan kira-kira 5cm bagian yang tidak dijahit, gunanya untuk membalik kain
5. gunting tiap pojok kain
6. gunting juga di bagian kain yang melengkung 
hingga seperti gambar ini
7. lewat bagian yang tidak dijahit tadi, balik kain sehingga bagian yang bagus berada di luar
seperti gambar ini
8. jahit lubang kain tadi
9. setrika kembali  
10. lipat pouch kemudian setrika kembali
11. jahit bagian pinngir
12. lem kancing bungkus, dan jadilah pouch sederhana
sebenernya pouch ini bukan pouch yang cocok untuk hp, tapi bisa saja jika ukurannya disesuaikan dengan hp yang dimaksud :)
penampakan pouch yg lain :)
selamat mencoba :)
happy handmade :)

Monday, February 3, 2014

sookraft will available at Koloni, Bandung

yang di Bandung jangan lupa mampir Koloni ya,,
di jalan Ciumbuleuit no 108, Bandung,,
ini salah satu calon tempat kece di Bandung,,
restauran dengan suasana bangunan tempo dulu
plus art and craft supply store bakal tersedia di sana,,
lihat aja persiapan-persiapannya di fanspage
daaaan,, yg menggembirakan, sookraft yang masih seumur jagung ini
bakal ikut meramaikan dan jadi bagian dari mimpi-mimpi di Koloni,,
yeiiiy,,
mini doll key/bagchain yang imut-imut ini akan hadir di sana
dalam jumlah yang terbatas,,
sooo,, segera tandai kalender kalian,
karena Koloni akan mulai menerima kedatangan kalian di bulan Februari 2014 ini,,
\[^_^]/
happy handmade,,

wall hanging: wedding gift,,

halo,, halo,,
ini nih kegiatan akhir tahun sampai awal tahun ini ehehehe,,,
menyelesaikan orderan wall hanging,,
semua gambar ini dilukis lho,, full handmade,,
kalo ada yg minat bisa sms/whatsapp di 085649957856
atau email ratihpadmasari@gmail.com
tunjukkan rasa sayangmu pada orang terdekat dengan kado-kado yg nggak biasa,,
hihihihi,,,
happy handmade :)

Perubahan di Tahun Baru,,

1. terhitung sejak 1 Januari 2014 ASIMETRIS HANYA AKAN MEMPRODUKSI SANDAL/SEPATU RAJUT. Lho trus ganci lukis dan kalung kerangnya gimana? tenaaaang,, akan ada penjelasan untuk itu hehe,,
2. karena harga bahan2 craft yg merangkak naik dan beberapa pertimbangan lain, Asimetris pun memutuskan untuk MENAIKKAN HARGA SANDAL/SEPATU RAJUT mulai 20%, terhitung sejak 1 Januari 2014. wow,, berapapun naiknya, akan tetap kami imbangi dengan kualitas yg semakin baik, dan model/desain yang semakin beragam, sehingga apa yang kalian keluarkan sebanding dengan apa yang kalian dapat :)
3. sadar nggak sih kalo 3-4 bulan belakangan ini Asimetris nggak lagi bikin bros dan jepit rambut? yap,, 2 produk itu memang nggak lagi ada.
4. khusus produk sandal rajut, kami punya blog baru http://asimetriscraft.blogspot.com/

5. ganci lukis dan kalung kerang akan tetap diproduksi dengan NAMA BARU,, wow,, sebenernya ini sudah jadi pertimbangan di awal sandal rajut dibikin, tapi berkali-kali ditangguhkan, dan sepertinya inilah saatnya,, ini adalah second brand dari Asimetris, pemiliknya pun masih sama,,
and this is it,,
dengan bangga saya perkenalkan, SOOKRAFT,,
https://www.facebook.com/sookraft
kalo suka produk-produk dan aktifitasnya, boleh lho di-like hihihi,,,
semoga keputusan-keputusan ini membuat Asimetris dan sookraft akan semakin sukses dan diterima oleh teman2 semua,,
happy handmade :)