Thursday, February 20, 2014

tutorial: pouch sederhana

Kali ini saya mau posting tutorial membuat pouch yang sederhana, bikinnya pun dijahit tangan dan selesai sehari saja [durasi tepatnya lupa ngitung ehehehe]
Ceritanya, ada seorang teman yang minta dibikinin pouch utk tempat kebutuhan-bulanan-wanita,, karena saya baru bisa jahit tangan, dan belum bisa menjahit resleting, maka carilah saya tutorial pouch yang sederhana,, dan ini tutorial versi saya,,
alat dan bahan:
1. kain katun dan viselin [utk saya 25 x 10cm]
2. benang jahit dan jarum
3. kancing bungkus
4. tali kur
5. gunting

langkah:
1. setrika dulu viselin pada salah satu lembar kain
2. tumpuk kedua kain secara terbalik, sehingga bagian yang bagus berada di dalam
3. jahit kain berkeliling, beri jarak sekitar 0,5cm. Pada langkah ini pula jait tali kur di bagian atas.
4. sisakan kira-kira 5cm bagian yang tidak dijahit, gunanya untuk membalik kain
5. gunting tiap pojok kain
6. gunting juga di bagian kain yang melengkung 
hingga seperti gambar ini
7. lewat bagian yang tidak dijahit tadi, balik kain sehingga bagian yang bagus berada di luar
seperti gambar ini
8. jahit lubang kain tadi
9. setrika kembali  
10. lipat pouch kemudian setrika kembali
11. jahit bagian pinngir
12. lem kancing bungkus, dan jadilah pouch sederhana
sebenernya pouch ini bukan pouch yang cocok untuk hp, tapi bisa saja jika ukurannya disesuaikan dengan hp yang dimaksud :)
penampakan pouch yg lain :)
selamat mencoba :)
happy handmade :)

2 comments:

setelah baca, jangan lupa kritik dan saran ya,, senang membaca komentarmu :)